banner



Jmc Academy Game Design Review

Ikhtisar

Ikhtisar

JMC Academy (JMC) merupakan penyedia pendidikan di bidang industri kreatif terkemuka di Australia yang berfokus untuk mendidik dan menunjang bakat kreatif melalui program-program yang bersifat praktis dan kolaboratif. JMC telah mendidik para mahasiswa selama lebih dari 39 tahun dengan menggunakan metode pembelajaran yang komunikatif. Program-program akademi yang menginspirasi dan berteknologi mutakhir dirancang khusus untuk membantu para mahasiswa mengembangkan bakat kreatif dan membimbing mereka menuju karir yang bermanfaat.

Memiliki kampus-kampus yang berlokasi di pusat kota Sydney, Melbourne dan Brisbane, murid-murid JMC dapat belajar dan berkolaborasi dengan para ahli di bidang industri kreatif menggunakan beragam peralatan dan fasilitas modern yang disediakan oleh JMC, termasuk studio rekaman dan suara profesional, suite pasca-produksi, kamera dan pencahayaan profesional, dan banyak lagi. Selain peralatan dan fasilitasnya yang canggih, JMC menawarkan kepada para mahasiswa internasional kesempatan untuk berkuliah antar kampus agar mereka dapat merasakan kehidupan di lebih dari satu kota di Australia.

Program-program JMC memadukan metode pembelajaran tatap muka dengan metode praktikum di studio dan disesuaikan dengan kebutuhan dari industri terkait dan lapangan kerja. Hal ini memberikan kesempatan unik bagi para murid mengaplikasikan ketrampilan serta pengetahuan yang didapatkan ke dalam simulasi lingkungan pekerjaan. Kelas-kelasnya berukuran kecil sehingga para mahasiswa dapat berinteraksi lebih banyak dengan para pengajar dan mendapatkan dukungan yang lebih baik selama mereka di JMC sehingga mereka dapat mengembangkan bakat kreatif mereka secara maksimal. Dengan fokus pada kolaborasi antar mahasiswa lintas disiplin, JMC Academy memberi para mahasiswa pengalaman industri kreatif 'kehidupan nyata' sejak hari pertama mereka berkuliah.

Mahasiswa internasional mungkin memenuhi syarat untuk mengajukan beasiswa parsial di bawah program Duta Mahasiswa JMC untuk program S1 dan S2 mereka. Para mahasiswa S1 dan S2 yang memenuhi syarat juga bisa mendapatkan visa kerja pasca-studi dua tahun di Australia setelah lulus.

Show more + Show less -

Yang Terbaru

Yang Terbaru

Informasi Terkini COVID-19 bagi Pendaftar Internasional

  • Magister Industri Kreatif Online

Para mahasiswa yang tinggal di luar Australia dapat memulai program Magister Industri Kreatif (MCI) secara online dan bergabung dengan pembelajaran di kampus di JMC Academy setelah pembatasan perbatasan Australia telah dilonggarkan. Angkatan perkuliahan program MCI online selanjutnya dimulai pada September 2021.

  • Biaya kuliah yang lebih terjangkau dan potongan biaya bagi mahasiswa internasional

JMC memberikan potongan biaya untuk dua trimester/semester studi pertama bagi para mahasiswa internasional yang memulai program diploma, S1 (bulan Juni dan September) atau S2 (Agustus dan September) di tahun 2021. Penawaran ini tersedia hanya dalam waktu yang terbatas sehingga para mahasiswa disarankan untuk segera mendaftar.

  • Persyaratan masuk bahasa Inggris

Calon mahasiswa harus memenuhi salah satu persyaratan masuk berikut ini:

  1. IELTS (Akademik) – Skor keseluruhan 6,0 tanpa skor tunggal di bawah 5,5 untuk program S1 dan skor keseluruhan 6,5 tanpa skor tunggal di bawah 6,0 untuk program S2
  2. Bukti telah memenuhi persyaratan minimum untuk tes TOEFL, PTE atau Cambridge English (tes dilakukan di bawah dua tahun lalu)
  3. Studi sebelumnya di program atau negara berbahasa Inggris di mana bahasa pengantar adalah bahasa Inggris
  4. Nilai dalam mata pelajaran bahasa Inggris dalam berbagai sertifikat sekolah menengah, A-Level atau International Baccalaureate
  5. Calon mahasiswa yang telah berhasil menyelesaikan program bahasa Inggris Akademik tertentu di Mitra Jalur Masuk Langsung JMC Academy.

Persyaratan Masuk secara umum

Persyaratan masuk secara akademis dan umum ke JMC Academy berbeda-beda, tergantung pada jurusan yang didaftarkan. Ada beberapa jurusan yang memerlukan portfolio dan audisi.

Calon siswa internasional harus berusia minimal 18 tahun ketika mereka memulai program studi di JMC Academy, telah menyelesaikan SMA (Sekolah Menengah Atas) atau setaradan memenuhi persyaratan kemampuan berbahasa Inggris JMC.

Dapatkan Pengalaman Industri Melalui Magang

JMC Academy bermitra dengan perusahaan industri kreatif terkemuka untuk memberikan kesempatan magang bagi para mahasiswanya. Para mahasiswa berpartisipasi dalam program magang di perusahaan kreatif besar seperti Foxtel, Universal Music Australia dan Nickelodeon.

Para mahasiswa JMC rutin melakukan magang di perusahaan penyiaran, agensi artis, label rekaman, jaringan televisi, produksi film besar serta di berbagai festival musik populer dan acara olahraga.

Koneksi Industri Global JMC

JMC Academy terhubung baik dengan dunia industri secara global dan menawarkan kepada para mahasiswa perjalanan studi ke Los Angeles untuk film, dan ke Jepang untuk kelas Anime/Manga serta paparan industri J-Pop. Para mahasiswa juga dapat mengajukan permohonan untuk program pertukaran pelajar untuk menghabiskan satu trimester di Fontys University, Belanda.

Show more + Show less -

Kualitas Pengajaran

Kualitas Pengajaran

JMC menggabungkan pembelajaran di kelas dan sesi praktis untuk membantu para mahasiswa mengembangkan paduan keterampilan yang diperlukan di tempat kerja setelah mereka lulus.

Para mahasiswa dapat memperoleh manfaat dari akses ke berbagai peralatan dan fasilitas berkelas dunia yang ditawarkan JMC. Fasilitas ini membantu mereka untuk mempraktikkan apa yang telah mereka pelajari sehingga mereka dapat dengan mudah beradaptasi dengan lingkungan kerja nyata. Kapasitas kelas jarang melebihi 25 orang mahasiswa dan rasio terendah mahasiswa dan pengajar di kelas adalah 4:1.

Tim pengajar JMC adalah para profesional yang sangat berpengalaman yang berdedikasi untuk membekali para mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan industri yang diperlukan. Informasi lebih lanjut tentang tim pengajar JMC yang luar biasa tersedia di situs web JMC.

Program S1 JMC yang dapat ditempuh dalam 2 tahun (jalur cepat) atau 3 tahun. Mahasiswa lulus dari JMC dengan membawa portfolio atau showreels yang mampu menunjukkan ketrampilan mereka kepada calon pemberi kerja dan unggul di dalam industri.

Program JMC mendapatkan tinjauan rutin untuk memastikan mereka tetap up-to-date dengan standar industri di Australia dan global.

JMC memandang serius ambisi serta bakat para mahasiswanya dan menyediakan lingkungan kreatif yang sangat unik, menyenangkan, dan merangsang di mana mereka dapat mengembangkan kreativitas mereka untuk hasil terbaik.

Testimoni Mahasiswa

''Para pengajar menunjukkan kepada saya hal-hal luar biasa. Saya sungguh tidak bisa membayangkan belajar di tempat lain. Kota [Melbourne] ini pada dasarnya memiliki pergerakan seni yang besar, tidak hanya dalam bidang musik. Selalu ada sesuatu yang terjadi, dan Anda selalu memiliki pilihan, dan itu membuat saya bersemangat. Anda memiliki beragam subyek yang dapat mempersiapkan Anda untuk bekerja di berbagai aspek atau bidang yang berbeda.'' - Nicolas, Kolombia

''JMC hebat karena orang-orang di sini dapat mengejar, menjelajahi dan memperluas ketrampilan mereka dengan cara yang mereka inginkan.'' - Faith, Malaysia

''Saya menikmati pengalaman saya di JMC Academy. Kami memiliki ukuran kelas yang kecil sehingga para pengajar dapat lebih memperhatikan setiap mahasiswa, juga lebih mudah untuk meminta bantuan setiap saat Anda membutuhkan. Para pengajar sangat membantu, dan saya pikir saya mendapat lebih banyak dukungan daripada yang bisa saya dapatkan di universitas besar lainnya." - Clarissa Audrey, Indonesia

Show more + Show less -

Pilihan Jurusan Kuliah

Pilihan Jurusan Kuliah

Program Sertifikat JMC

Sertifikat CUA31015 III untuk Layar Lebar dan Media

Sertifikat ini memperkenalkan para mahasiswa ke Industri Kreatif melalui berbagai topik. Program ini dapat diambil sebagai bagian dari masuk ke program Diploma Akademi JMC.

Penerimaan dilakukan pada bulan April dan September setiap tahun.

Program S1 JMC

Pertunjukan Musik Kontemporer

Para mahasiswa diajarkan untuk menjadi musisi yang terampil dan berprestasi berfokus pada kinerja. Setiap minggunya, akan ada kelas individual untuk meningkatkan kemampuan bermusik baik dalam segi vocal maupun instrumental, sesuai dengan major yang dipilih oleh masing-masing mahasiswa.

Penulisan Lagu

Program ini berfokus pada pengembangan musisi individu melalui penciptaan musik, mulai dari menulis aransemen hingga pertunjukan.

Produksi musik

Program ini mengajarkan penggunaan teknologi sebagai alat musik, dan mendorong adaptasi teknologi baru, dan penggabungan perangkat lunak baru, perangkat keras, dan media lain bersamaan dengan musik mahasiswa.

Teknik Audio & Produksi Suara

Program ini adalah program berbasis produksi langsung yang mengeksplorasi teknik-teknik dasar dalam proses rekayasa audio, produksi suara dan musik.

Manajemen Bisnis Hiburan

Program ini mengajarkan para mahasiswa keterampilan bisnis dan manajemen yang sangat mudah dialihkan. Program ini mencakup manajemen bakat, pemasaran digital, kewirausahaan serta manajemen acara / konser, produksi, penerbitan dan distribusi.

Animasi

Para mahasiswa belajar mengembangkan karakter dan dunia, menghidupkannya melalui gerakan grafis dan efek visual serta penggunaan teknologi standar industri.

Desain Game

Para mahasiswa belajar membuat lingkungan digital yang sepenuhnya imersif dan bagaimana merancang dan mengembangkan prototipe game interaktif dan aset game berkualitas.

Film dan Televisi

Program ini mengajarkan para mahasiswa cara membuat konten digital untuk film, televisi, siaran langsung, video musik, iklan dan dokumenter.

Desain (Komunikasi Visual)

Para mahasiswa belajar bagaimana menciptakan pengalaman pengguna yang lebih baik melalui ruang fisik, digital, atau virtual untuk berbagai platform dan media.

Program S2 JMC: S2 Industri Kreatif

JMC Academy menawarkan program berbasis proyek yang dirancang khusus yang berfokus pada pengembangan pemimpin pasar dan wirausahawan masa depan. Hasil akhir yang diharapkan dari program ini adalah lulusan S2 JMC sudah memiliki sebuah produk yang siap jual di pasar industri kreatif.

Show more + Show less -

video Bg

Fasilitas

Kampus JMC Academy

Kampus Sydney

Kampus berfasilitas canggih yang berlokasi di Ultimo, Sydney pusat. Berlokasi dekat dengan Darling Harbour dan Pusat Hiburan dan Pameran Sydney.

Kampus Melbourne

Kampus ini berlokasi di distrik bersejarah South Melbourne, hanya berjarak beberapa menit dari pusat kota dan kawasan seni Melbourne yang terdiri dari tempat-tempat seni dan banyak perusahaan besar Australia.

Kampus Brisbane

Kampus ini adalah kampus modern, dibangun khusus berbasis di Brisbane Selatan, wilayah yang diakui sebagai ibu kota seni dan pusat pendidikan negara bagian Queensland. Hanya beberapa menit dari Perpustakaan Negara Bagian Queensland, Galeri Seni, Museum dan Pusat Seni Pertunjukan.

Fasilitas Modern

JMC Academy berkomitmen menyediakan bagi para mahasiswa beragam peralatan canggih dan fasilitas terbaik di kampus-kampusnya untuk pengalaman belajar terbaik.

Akademi ini adalah rumah bagi berbagai peralatan dan fasilitas profesional termasuk:

  • Laboratorium media digital dan animasi
  • Auditorium kampus
  • Ruang pengeditan (penyuntingan) digital
  • Konsol perekaman digital dan analog
  • Studio film dan televisi
  • Studio latihan professional dan lengkap
  • Ruangan layar hijau
  • Ruang pasca-produksi
  • Kamera dan pencahayaan profesional
  • 5.1 surround sound mixing
  • Studio rekaman profesional

Show more + Show less -

Beasiswa & Pendanaan

Beasiswa & Pendanaan

JMC Academy menawarkan para mahasiswa internasional tiga jalur peluang beasiswa S1. Beasiswa parsial ini dapat memberikan bantuan pendanaan untuk para mahasiswa hingga AUD18.000. Semua pemohon program S1 memenuhi syarat untuk mendaftar di kampus-kampus di Melbourne, Brisbane dan Sydney.

Para pelamar diharuskan untuk memenuhi persyaratan masuk internasional reguler bersamaan dengan persyaratan-persyaratan khusus program. Untuk saat ini, program beasiswa di bawah ini tidak menerima pendaftaran dikarenakan penutupan border Australia untuk siswa internasional. Pendaftaran akan dibuka kembali setelah border Australia dibuka.

Beasiswa Film dan Televisi

Para mahasiswa mendapatkan dana hingga AUD18.000 selama masa studi mereka, dengan AUD3.000 untuk setiap trimester. Beasiswa ini diperuntukkan bagi para mahasiswa yang ingin mendaftar di program S1 Produksi Film & Televisi.

Beasiswa Duta Mahasiswa

Pendaftar yang berhasil diberikan bantuan hingga AUD18.000 selama durasi program studi mereka dengan beasiswa AUD3.000 untuk setiap trimester. Beasiswa ini diperuntukkan bagi para mahasiswa yang mendaftar di program S1 apa pun dari JMC Academy.

Beasiswa berbasis prestasi

Para mahasiswa yang mencapai kinerja yang kuat dalam dua trimester pertama studi dapat memenuhi syarat untuk pengurangan biaya pada trimester berikutnya, dengan tetap mempertahankan hasil akademik minimum.

Hibah Program S2 Offshore/Online

Para mahasiswa yang memulai program S2 Industri Kreatif secara online dari luar Australia dapat diberikan hibah sebesar AUD3.000 per semester, berdasarkan beban studi penuh, patuh pada pemenuhan persyaratan khusus dan mempertahankan pencapaian akademik minimum yang ditentukan.

Show more + Show less -

Testimoni Mahasiswa

Testimoni Mahasiswa

Berikut ini testimoni dari lulusan JMC Music dari India, Aniket tentang pengalamannya di JMC Academy.

"Saya menghubungi mereka [JMC] dan tim sangat responsif dan membantu, jadi saya mendaftar untuk program Musik.

Pindah ke Melbourne seperti mimpi yang menjadi nyata. Saya selalu ingin merasakan kehidupan di Australia. Datang dari lingkungan yang kacau di rumah ke sesuatu yang tenang adalah perubahan yang saya perlukan. Tidak pernah merasa sulit untuk berteman di JMC karena semua orang sangat ramah dan menyambut terbuka sejak hari pertama.

Pada fase awal trimester pertama saya, saya merasa membutuhkan banyak bimbingan dan Chris (Kepala Departemen), para staf dan senior banyak mendukung saya. Saya sangat berterima kasih.''

Aniket saat ini bekerja sebagai Spesialis Stagecraft untuk agensi artis/sekolah musik. Dia juga melakukan tur dengan beberapa band blues dan mengerjakan proyeknya sendiri.

Show more + Show less -

Jmc Academy Game Design Review

Source: https://www.idp.com/indonesia/universities/jmc-academy/iid-au-00601/

Posted by: rubioearanting.blogspot.com

0 Response to "Jmc Academy Game Design Review"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel